Efesus 4:17-18
Sebab itu kukatakan dan kutegaskan ini kepadamu di dalam Tuhan: Jangan hidup lagi sama seperti orang-orang yang tidak mengenal Allah dengan pikirannya yang sia-sia dan pengertiannya yang gelap, jauh dari hidup persekutuan dengan Allah, karena kebodohan yang ada di dalam mereka dan karena kedegilan hati mereka.
Suatu saat teman saya melihat barisan semut yang begitu panjang diwastafel Pastori dan tertarik oleh rasa ingin tahu, maka ia mengikuti barisan semut itu dan melihat bahwa semut-semut itu sedang menuju kepada seekor cicak yang mati. Ternyata ada seekor cicak mati di dalam tempat pemutaran k'ran air. Entah bagaimana cicak itu sampai masuk ke dalamnya. Dari peristiwa ini saya bertanya dalam hati, apakah cicak tersebut tidak mengetahui bahwa sangat berbahaya masuk ke dalam pemutar k'ran air, karena jika ada seseorang yang memutar k'ran airnya maka matilah cicak tersebut. Cicak tersebut tidak mengetahui bahwa tindakannya dapat membuatnya mati dalam sekejap.
Sebenarnya hal serupa juga dilakukan oleh manusia, kadang-kadang (maaf) manusia hampir sama seperti cicak yang bodoh itu tidak mengetahui adanya bahaya dari tindakannya. Mengapa seseorang tidak mengetahui bahaya dari tindakannya dan terus melakukan tindakan-tindakan yang membahayakan? Karena mereka hidup jauh dari pengenalan akan Allah. Sangat berbahaya jika kita tidak mengenal Allah dengan baik dan benar. Iblis selalu mengancam dan ingin membunuh kita dengan cara-cara yang licik. Ia ingin kita mati secara rohani yaitu jauh dari persekutuan dengan Tuhan. karena itu kita perlu berjaga-jaga terhadap segala tipu muslihat Iblis. Mengenal Allah dapat kita lakukan dengan menyediakan waktu untuk bersaat teduh, membaca firman-Nya dan berdoa. Semakin kita mengenal Allah, maka semakin kita jauh dari kematian secara rohani. Amin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar