27 November 2012

Konsep diri Mefiboset


Konsep diri Mefiboset

 
Konsep diri atau yang sering dikenal dengan Gambaran diri sangatlah pentign bagi seseorang.  Jika seseorang memiliki gambaran diri yang benar tentang siapa diri, sudah pasti dia memiliki kehidupan yang taratur dan terarah di masa depannya.  Hal itu juga yang dikemukan oleh Joyce Meyer (seorang hamba Tuhan wanita asal amerika), “Gambaran diri yang buruk mempengaruhi seluruh hidup kita dan mempengaruhi masa depan kita.” (Joyce Meyer:Cara Sukses Menajadi Diri Sendiri, 27).

Banyak contoh dalam Alkitab, tentang tokoh-tokoh yang memiliki gambaran diri yang buruk terhadap dirinya sendiri.  Gambaran diri adalah cara pandang (point of view) seseorang terhadap dirinya sendiri.

2 Samuel 9:6-8
Dan Mefiboset bin Yonatan bin Saul masuk menghadap Daud, ia sujud dan menyembah. Kata Daud: "Mefiboset!" Jawabnya: "Inilah hamba tuanku."  Kemudian berkatalah Daud kepadanya: "Janganlah takut, sebab aku pasti akan menunjukkan kasihku kepadamu oleh karena Yonatan, ayahmu; aku akan mengembalikan kepadamu segala ladang Saul, nenekmu, dan engkau akan tetap makan sehidangan dengan aku."  Lalu sujudlah Mefiboset dan berkata: "Apakah hambamu ini, sehingga engkau menghiraukan anjing mati seperti aku?"

Mefiboset, dia adalah anaknya Yonathan, sahabat Karib dari Daud.  Mefiboset memandang dirinya sebagai “gambaran anjing mati.”  Gambaran diri yang buruk dan tidak berpikir secara benar mengenai siapa sebenarnya dirinya.  Bukannya melihat dirinya sebagai ahli waris atas warisan ayahnya (Yonathan) dan kakeknya (Saul), ia bahkan melihat dirinya sebagai orang yang ditolak.  Ia merasa dirinya tidak berguna dan menyamakan dirinya dengan gambaran seekor binatang.  Padahal dia adalah cucu dari raja Saul sebelumnya dan anak dari Yonathan, seharusnya dia memandang dirinya sebagai seorang yang terhormat sebagai keturunan dari raja Israel pertama.

Dari sebagian kisah singkat mefiboset, kita bisa melihat bagaiman hancurnya gambaran diri mefiboset.  Hal itu sangat mempengaruhi seluruh hidupnya dan orang lain disekitarnya.  Kadangkala kita juga memiliki gambaran yang demikian.  Kita memandang  diri kita tidak berguna, kita pesimis dan merasa bahwa diri kita hanyalah seekor binatang.  Jika hal ini terjadi pada kita, maka kita sudah salah menilai diri kita.  Allah menciptakan kita sesuai dengan gambaran dan rupanya (Kejadian 1:26) dan jika kita salah memandang diri kita, berarti kita juga sudah salah memandang Pencipta kita.

Ingatlah, kita adalah anak-anak Raja Yesus Kristus, kita berhak memiliki segala yang Yesus janjikan (Apa yang memang menjadi hak kita sebagai anak TUHAN) kepada kita sebagai anak raja.  Jangan pernah salah memandang diri anda sendiri, anda adalah seorang yang terhormat dan terpandang, yang seharusnya menjadi teladan bagi orang disekitar anda, sebab anda adalah anak Raja.  Karena itu, hiduplah sebagai seorang yang memandang dirinya sebagai anak seorang raja.
GBU

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jika anda ingin belajar bahasa Yunani, terlebih dahulu anda harus memiliki font Yunani di dalam PC/Laptop anda untuk dapat membaca tulisan, kalimat, dan kata-kata di dalam konten "Belajar Yunani".
Font Yunani dapat anda download di :

Jika anda ingin belajar Ibrani silahkan download font Ibrani di :