11 Mei 2012

APAKAH TENSE AORIST (YUNANI) HANYA BERARTI:SEKALI UNTUK SELAMANYA/SUDAH SELESAI?

Kemungkinan besar ada orang yang berasumsi demikian “Tense Aorist menunjuk kepada tindakan yang dilakukan sekali untuk selamanya.”  Bagi anda yang senang dengan eksegesis anda mungkin harus memperhatikan pernyataan ini, “Tidaklah sekaligus jelas bahwa tense adalah cara yang sangat akurat untuk menunjuk kepada “tenses bahasa Yunani”.

Pertanyaan lain buat anda adalah, andaikata suatu bentuk verb adalah present tense secara morfologi, namun faktanya verb tersebut tidak menunjuk kepada waktu masa sekarang tetapi kepada masa lalu: bagaimana cara anda menyusun sintaksis dan gramatika penafsirannya? kemungkinan anda akan dibuat kebingungan.
Kebanyakan orang mungkin mempelajari gramatika Yunani dan berpendapat bahwa tense dalam bahasa Yunani berkaitan dengan modus indikatifnya kemudian merefleksikannya dalam actionsart.  Apakah hal itu dapat dijadikan struktur yang benar dan dipertanggung jawabkan?

Diatas adalah beberapa pertanyaan yang muncul ketika anda melakukan eksegesis gramtika.  Tetapi pada kesempatan ini kita akan membahas tentang tense aorist.  Kebanyakan orang mungkin menganggap ayat-ayat dibawah ini sebagai landasan bahwa sebuah klausa yang mendapatkan tense Aorist menghasilkan sebuah tindakan “sekali untuk selamanya atau sudah selesai”.

Frasa ‘semua orang telah berbuat dosa….’  Kata ‘hemarton’ dalam Roma 5:12.  ‘Metanoisen’ dalam Wahyu 3:19 – pastilah pertobatan yang sekali dan untuk selamanya.  Begitu pula dengan 1 Korintus 5:7 ‘etuthe’ kematian Kristus adalah suatu peristiwa yang sudah selesai dan satu kali untuk selamanya.
Tetapi bagaimana dengan ayat-ayat berikut yang mengandung Aorist tense, apakah dapat di artikan sesuai tense?

Filipi 2:12 – Hai saudara-saudaraku yang kekasih, kamu senantiasa taat.  Hypekousate (taat) bukanlah suatau tindakan sekali untuk selamanya atau tindakan yang pungtiliar secara temporal.

Matius 6:6 – Tetapi jika engkau berdoa, masuklah (eiselthe) ke dalam kamarmu.  Apakah dapat dikatakan ‘sekali untuk selamanya’, tentunya tidak.  Melainkan menyatakan aspek pengulangan.

1 Yohanes 5:21 – Waspadalah (phylaxatel) terhadap berhala-berhala.  Jelas tidak berarti kita hanya satu kali saja menjaga diri kita, maka bahaya tidak akan datang lagi.

Banyak ayat lagi yang menentang penjelasan tentang tense Aorist yang kadang lebih dibebankan untuk menjelaskan sebuah klausa.  Stagg mengatakan bahwa dalam 1 Korintus 5:7 atau ayat lain yang mengandung aorist tense bahwa secara teologis bukan mendapatkan dukungan yang meyakinkan dari penggunaan aorist tense.  Contoh, “Rebahnya Safira merupakan tindakan yang ‘instan’ bukan diperjelas dengan ‘aorist tense’ melainkan konteksnya pada saat itu.

Karena itu ketika anda hendak mengadakan eksegesis, anda tidak boleh hanya memberatkan pada arti tense.  Tetapi anda harus mengerti kekuatan semantic yang paling dasar dari tense bahasa Yunani.  Menurut D. A. Carson kekuatan semantic yang mendasar dari tense Yunani adalah “aspek”: aspek merefleksikan pilihan penulis tentang bagaimana menyajikan suatu tindakan.  Waktu tindakan tidak disampaikan oleh tense bahasa Yunani (yang disetujui oleh semua pihak, diluar indikatif), tidak pula jenis tindakan itu – misalnya seorang penulis mungkin berpikir mengenai tindakan tententu sebagai tindakan yang ‘komplet’, meskipun tindakan itu memakan waktu yang sangat lama, dan memilih untuk menggunakan aorist tense.”

Selain itu secara linguistic, anda harus bisa membedakan antara ‘semantik’ dari bentuk morfologis dan pragmatic.


Sumber : D.A Carson "Exegetical Fallacies", 87, 89, 90

1 komentar:

  1. trima kasih banyak pak atas penjelasan tentang tense aorist. jujur saja saya pemula dalam mempelajari tense dalam bahasa Yunani.Jika dalam bahasa Inggris ada 16 tense, dalam bahasa Yunani lebih dari 16 kata guru kami di kelas. tapi sayangnya tidak diberi tahu apa saja. Mohon bantuaannya.

    BalasHapus

Jika anda ingin belajar bahasa Yunani, terlebih dahulu anda harus memiliki font Yunani di dalam PC/Laptop anda untuk dapat membaca tulisan, kalimat, dan kata-kata di dalam konten "Belajar Yunani".
Font Yunani dapat anda download di :

Jika anda ingin belajar Ibrani silahkan download font Ibrani di :